SLOGAN KIM LUMAJANG

APA KABAR KIM LUMAJANG? MAJU TERUS, TANPA PAMRIH UNTUK LUMAJANG..!!!

Sabtu, 14 April 2018

Pertemuan Kelas Balita Desa Karanglo

             Kunir, 15 April 2018. Hari ini telah dilaksanakan kegiatan imunisasi dengan sasaran balita sebanyak 43 balita, tingkat kehadiran pada saat ini sejumlah 38 balita. Dengan waktu yang bersamaan posyandu ASOKA dusun sidomulyo desa Karanglo kecamatan kunir. kedatangan tamu dari universitas AKPER Lumajang untuk mengisi materi tentang kelas balita, di kegiatan tersebut dari mahasiswa dan mahasiswi AKPER Lumajang menyampaikan akan pentingnya ASI eksklusif terhadap bayi yang berusia 0 – 6 bulan.

Suasana Kegiatan

            Dari beberapa ibu – ibu yang menghadiri kelas balita tersebut menceritakan tentang bayi yang hanya di kasih asi eksklusif, kalau tidur malam tidak nyenyak” karena bayi masih merasa lapar”, bayi ngrengek terus tidak bisa tidur, kalau diberi makan bayi tidak merengek dan bisa tidur nyenyak.

            Di kutip dari  cerita ibu – ibu tadi, masih banyak dari  masayarakat salah tentang pemberian makanan kepada bayi. Padahal bayi yang berusia 0 – 6 bulan, usus dan lambung bayi tidak bisa mencerna makanan selain air susu. Pelaksanaan imunisasi dan kelas balita desa karanglo di akhiri dengan menyanyikan lagu anak – anak. (Ali)

0 komentar:

Posting Komentar